Ciri Ciri orang yang sedang berbohong.
Berbohong merupakan perilaku yang tidak baik , dan harus dihindari. Tetapi perbuatan tercela ini pernah dilakukan oleh setiap manusia, mungkin ada satu ada 2 orang yang tidak pernah melakukannya :D. Tetapi ada juga manusia yang sangat sering berbohong, atau yang lebih akrab dipanggil " Si Pembohong" atau " Si Penipu "
Maka kali ini penulis akan berbagi ilmu tentang " Ciri Ciri Pembohong" atau orang yang sedang membohongi anda, agar anda terhindar dari tipu daya "Si Pembohong" :D.
Ok Langsung saja ini dia ciri cirinya.
- 1. Tidak berani melakukan kontak mata dengan anda / Tidak berani menatap mata anda.
Cara paling mudah untuk mendeteksi kebohongan seseorang adalah dengan menatap wajahnya, terutama pada matanya. Biasanya orang yang sedang berbohong tidak berani bertatap mata dengan anda, dan dia akan lebih sering mengedipkan matanya. Biasanya orang yang mengedipkan matanya 15 - 20 kali per menit adalah orang yang dalam keadaan malu, tegang, dan berbohong. Hal ini disebabkan oleh kadar stres yang meningkat. Tetapi bisa juga karena ia sedang sakit mata :P. - 2. Perubahan Suara
Orang yang sedang berbohong biasanya merasa tegang, oleh karena itu nada suaranya berubah ubah. Jadi anda bisa melihat dari nada suaranya, apabila terlihat tegang, kemungkinan ia sedang berbohong atau menyembunyikan sesuatu. - 3. Menggaru garu sesuatu
Orang yang sedang berbohong biasanya tidak menggerakan tangan terlalu banyak. Tetapi biasanya ia akan menggaru bagian tertentu secara berulang ulang, setidaknya lima kali atau lebih. - 4. Menyentuh Hidung.
Orang yang sedang berbohong biasanya akan mengalami kesan pinnochio, suatu kejadian di mana tisu tisu erektil pada hidungnya dipenuhi darah, sehingga ianya membesar. Jadi apabila seseorang sedang berbicara kepada anda dan ia sering menyentuh hidung yang tidak gatal, ada kemungkinan ia sedang berbohong. - 5. Melengah lengehkan jawaban.
Orang yang sedang berbohong memerlukan waktu tambahan untuk berfikir, dibandingkan yang tidak berbohong. Sehingga mereka akan mencoba mengulur waktu dengan melakukan, batuk, mendehem dan sebagainya. - 6. Gagap.
Orang yang sedang berbohong akan menglami tekanan emosi yang menyebabkan bicaranya tidak lancar atau gagap. Tekanan emosi juga dapat disebabkan oleh faktor lain seperti sedih, pilu , marah dan sebagainya. Jadi, apabila seseorang yang sedang normal normal saja dan ia tidak gagap , tetapi kemudian tiba tiba menjadi gagap, ada kemungkinan ia sedang berbohong. - 7. Menggunakan kata kata sukar.
Orang yang sedang berbohong biasanya akan menukar pilihan kata kata mereka dan cara bercakap mereka karena tekanan emosi dan resah. Biasanya orang yang sedang berbohong menggunakan kata-kata yang sulit dipahami, lebih banyak menggunakan kata ganti orang ketiga (dia) dibandingkan orang pertama ( saya, aku). Sebuah penilitan dari Universitas Texas pada tahun 2003 mengatakan , selain mengurangi kata saya dan aku, orang yang sedang berbohong juga menggunakan kata2 yang berkesan negatif - 8. Resah
Orang yang sedang berbohong biasanya merasa tidak nyaman sehingga ia sering mengubah ubah posturnya. - 9. Gerakan Kaki.
Orang yang sedang berbohong biasanya ketika duduk sering mengayun ayunkan kakinya. - 10. Menutup Mulut.
Ada sebagian orang yang meletakkan tangan di atas mulut apabila berbohong. Ini merupakan reaksi psikologi alami karena sejak kecil dididik untuk tidak berbohong. - 11. Muka Kelihatan Bingung
Orang yang berbohong akan memikirkan banyak hal seperti kesalahannya, dan lain lain. Sehingga ini akan menggagu perhatiannya. - 12. Menggelabah Pertanyaan spontan.
Orang yang berniat berbohong biasanya menyiapkan berbagai versi cerita dalam fikirannya sebelum melancarkan aksinya. Untuk mendeteksi kebohongannya, coba lontarkan pertanyaan spontan yang tidak dapat dibayangkan sebelumnya. Orang yang berbohong selalu menggelabah untuk pertanyaan yang seperti ini. - 13. Cerita Panjang Lebar.
Orang yang pandai berbohong biasanya cukup pandai mengarang cerita, sehingga kadang kadang ceritanya tidak masuk akal. Dan mereka juga memanjangkan cerita yang ringkas. Mereka ingin meyakinkan anda dengan dengan ceritanya yang panjanga. Jadi waspadalah terhadap orang yang suka memnjangkan cerita yang sebenarnya dapat disampaikan dengan singkat. - 14. Enggan duduk berdekatan dengan anda.
Orang yang sedang berbohong biasanya tidak merasanya nyaman berada di dekat orang yang di bohonginya.
0 comments:
Post a Comment
Silahkan Coment Di Sini ..